Deskripsi Lengkap

Skripsi
No. Panggil : 0107-2021/ESK-ANT Par b
Judul : Belakang Layar Industri Kpop: Perampasan masa Muda Idol dan Penggemar di Indonesia sebagai Free Labor
Pengarang : Paramitha Khaeronisyah
Strata :
Pembimbing : Dave Lumenta, Ph.D
Fakultas :
Tahun : 2021
Open/Membership :
Ketersediaan
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
0107-2021/ESK-ANT Par b 0107-2021/ESK-ANT TERSEDIA
Ulasan Anggota
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 79224
Sampul
Abstrak
Meluasnya Kpop terjadi karena adanya sistem yang dijalankan oleh berbagai pihak, seperti perusahaan agensi, pemerintah Korea, idol Kpop, media digital platform, penggemar internasional, hingga berbagai perusahaan produk. Tulisan ini mengurai hubungan antara tiga aktor dalam industri Kpop, yaitu perusahaan agensi, idol Kpop, dan penggemar di Indonesia sebagai penggemar internasional dalam sebuah mode produksi. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode studi pustaka melalui mengumpulkan berbagai literatur yang bersinggungan dengan tema serupa. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis bentuk eksploitasi yang dilakukan terhadap idol Kpop. Eksploitasi yang dilakukan terhadap idol Kpop membuat adanya keterasingan dalam diri mereka. Penelitian ini juga menganalisis bagaimana free labor dilakukan oleh penggemar di Indonesia dengan menggunakan media digital yang turut melanggengkan industri Kpop. Temuan dalam penelitian ini menunjukan bahwa industri Kpop terdapat hubungan yang ditata dalam sebuah keintiman sehingga bentuk eksploitasi yang dilakukan tersamarkan.