Pertemanan adalah sebuah hubungan sosial yang tidak pernah dinyatakan atau disepakati secara eksplisit seperti apa relasi yang terjalin di antara individu yang terlibat, terlebih dalam hubungan pertemanan di lingkungan kerja, yang erat kaitannya dengan hubungan timbal-balik secara ekonomi. Oleh karena itu, seringkali terjadi ambivalensi di antara hubungan yang bersifat emosional dengan hubungan yang bersifat instrumental dalam lingkup pertemanan pekerja. Makalah ini merupakan bentuk refleksi pengalaman magang saya selama tiga bulan (Agustus 2022-November 2022) sebagai anggota divisi Business Development tim KOL-Specialist di Linguo ID. Penulisan berfokus pada bagaimana upaya perusahaan membentuk hubungan pertemanan emosional di dalam kelompok magang melalui rangkaian agenda weekly meeting. Berdasarkan pengalaman saya di tempat magang, pertemanan emosional yang terjalin baik di antara pekerja magang dan atasan perusahaan pada akhirnya mampu meningkatkan produktivitas kerja magang dan membantu keberhasilan program Lingtership, sehingga hubungan yang terjalin emosional kemudian tampak sebagaimana layaknya hubungan instrumental terjalin. Dengan demikian, dapat dilihat bahwa ambivalensi di antara kedua bentuk hubungan pertemanan, khususnya pertemanan di lingkungan tempat bekerja, dapat terjadi di dalam waktu dan konteks-konteks tertentu.
Deskripsi Lengkap